Utamakan Proses, Menjadi Juara Merupakan Bonus.

Mendampingi Haikal latihan bulutangkis sekarang jadi rutinitas bagi saya. Keinginannya untuk les bulutangkis dibuktikan dengan rajin berlatih. Salah seorang teman saya, begitu mengetahui Haikal les bulutangkis langsung berkomentar. Jika Haikal  akan menjadi seorang atlet yang bisa menjadikannya sebagai sang juara bila mengikuti kegiatan ini. Sebenarnya tujuan utama saya bukan hanya itu. Menjadi seorang atlet dan muncul sebagai pemenang merupakan sebuah bonus. Ya, bonus dari konsistensi melakukan latihan.
Saya lebih mengutamakan pada prosesnya. Selama latihan, anak dituntut untuk selalu disiplin. Datang tepat pada waktunya, selalu melakukan pemanasan terlebih dahulu dan melakukan tahap demi tahap latihan dengan teratur. Selain kedisplinan, sikap pantang menyerah juga diutamakan. Tidak boleh ada kata putus asa bila shuttlecock /kok tidak bisa dipukul atau menyerah bila kalah dalam bertanding.
Ketika melakukan latihan bulutangkis, anak juga diajarkan untuk selalu fokus. Konsentrasi mengamati arah datangnya bola. Haikal terkadang lupa untuk konsentrasi ketika sedang diajarkan oleh pelatihnya. Sekali-kali mencuri pandang ke arah saya. Padahal emakmu ini gak akan kemana-mana adeek...! Waduuh.
Dalam melakukan latihan, dibutuhkan pula kemampuan untuk memiliki daya ukur lebih cermat ketika mengembalikan bola yang datang dari lawan. Semua itu diajarkan tahap demi tahap. 
Harapan ke depannya, semua proses itu bisa digunakan untuk menjalani kehidupan dan proses belajarnya. Selalu disiplin dalam menggunakan waktu. Pantang menyerah dan tidak mengenal putus asa jika menemui masalah dan hambatan dalam hidup. Tetap fokus pada cita-cita yang ingin di capai dan berusaha untuk mewujudkannya. Apabila nanti Haikal bisa menjadi seorang atlet dan mendapatkan juara, itu merupakan bonus dari proses yang telah dilalui. Jalani dan nikmati saja dulu semua prosesnya ya Nak..:)

Post a Comment

3 Comments

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar. Mohon maaf, untuk menghindari SPAM, komentarnya dimoderasi dulu, yaa ^~^