Tips Memulai Investasi Kripto Bagi Pemula

Menguasai literasi keuangan bukan hanya diperlukan untuk orang dewasa saja. Generasi muda bahkan anak usia dini pun harus belajar tentang literasi keuangan. Loh, anak kecil harus diajarkan mengenai keuangan?
Yup, anak-anak kita harus memahami literasi dan edukasi keuangan karena merupakan essential life skill yang dibutuhkan untuk melakukan aktivitas hidup sehari-hari.

Tips Memulai Investasi Kripto Bagi Pemula


Investasi Untuk Generasi Muda  

Saya dan suami sepakat bahwa anak-anak kami perlu memahami tentang literasi keuangan. Kami ingin anak-anak memiliki karakter dan kebiasaan mengelola keuangan mereka di masa depannya. Anak nantinya bisa mengenal makna uang, kebiasaan menabung, melakukan investasi, hingga mendahulukan kebutuhan dibandingkan keinginan mereka.

Kebiasaan menabung sudah kami ajarkan sejak anak-anak masih kecil. Misalnya saja ketika anak-anak menerima uang angpau Hari Raya Lebaran, kami ajarkan mereka untuk menabung dan membelanjakan uangnya sesuai kebutuhan, bukan hanya mengejar keinginan.

Kebiasaan mengelola keuangan yang baik juga masih berlanjut hingga saat mereka beranjak dewasa. Kini kami selaku orang tua, mengajarkan anak untuk mulai berinvestasi. Saya dan suami melihat anak kami sudah mulai dewasa dan cukup paham tentang investasi.

Anak sulung saya yang selalu antusias membahas tentang investasi. Sebagai anak muda yang lekat dengan teknologi, sulung saya tertarik dengan investasi aset kripto. Sebenarnya investasi kripto atau trading ini sudah jadi tren di kalangan si sulung dan kawan-kawannya.

Keluarga saya memang sudah familiar dengan investasi kripto. Namun bukan berarti kami bisa langsung investasi di bidang tersebut. Saya dan pak suami berpesan pada anak kami jika harus berhati-hati ketika mau berinvestasi di aset kripto.

Investasi Kripto? Cermati Tren Kripto dulu!

Investasi kripto memang sudah familiar bagi anak kami. Anak sulung kami mengenal investasi kripto seperti Bitcoin, Ethereum, atau Dogecoin yang akhir-akhir ini dipromosikan Elon Musk. Namun masih ada keraguan pada dirinya untuk memasuki dunia kripto. Jenis investasi yang satu ini memang tidak mudah, karena termasuk portofolio high risk.

Oleh karenanya, kami menyarankan anak remaja kami untuk mengamati tren kripto sebelum berinvestasi. Berikut yang perlu dilakukan oleh investor pemula yang menginvestasikan uangnya dengan bijak.

1. Memilih Jenis Kripto

Karena sifatnya desentralisasi, aset kripto berkembang dengan pesat hingga selalu bermunculan jenis aset kripto baru. Dan biasanya tidak semua jenis kripto yang baru itu menguntungkan meskipun harganya lebih murah.

Bagi yang baru mulai investasi kripto, bisa mencoba beberapa aset kripto yang perkembangannya cukup baik seperti Bitcoin atau Ethereum. Kedua jenis kripto tersebut dinilai tidak begitu tinggi fluktuasinya.

Selain itu untuk pemula, wajib mempelajari teknologi di baliknya, tren pasar terkini, dan tim pengembangnya. Makin banyak informasi yang didapatkan maka makin mudah mengambil keputusan investasi yang cerdas.

2. Diversifikasi Investasi

Salah satu tips investasi kripto supaya sukses yaitu melakukan diversifikasi portofolio. Sebaiknya tidak menginvestasikan semua uang dalam satu jenis aset kripto. Investasikan dana kita di beberapa kripto yang berbeda untuk meminimalisir risiko dan meningkatkan peluang keuntungan.

3. Tujuan Investasi

Tips selanjutnya untuk memulai investasi kripto yaitu menetapkan tujuan investasi secara jelas. Kita harus menentukan keuntungan yang ingin diperoleh, untuk jangka waktu pendek atau jangka panjang. Mengenal tujuan investasi secara jelas akan membantu kita menentukan strategi investasi yang tepat dan mengelola portofolio dengan baik.

4. Menetapkan Batasan Risiko

Seperti yang sudah diketahui bersama, investasi aset kripto memiliki risiko cukup tinggi karena sangat fluktuatif. Oleh karenanya penting untuk menentukan batasan kerugian yang dapat diterima sebelum melakukan investasi. Apabila harga turun melebihi batasan yang sudah ditetapkan, sebaiknya bersiap untuk menjual aset dan meminimalkan kerugian.

5. Cara Mendapatkan Kripto

Investor pemula harus bisa menggunakan bursa cryptocurrency atau jasa pertukaran. Di Indonesia sendiri sudah tersedia jasa pertukaran kripto yang berizin Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti). Jasa pertukaran kripto yang sudah mendapatkan izin di antaranya Indodax, Tokocrypto, Idex, atau Pintu.

Selain itu ada juga aplikasi crypto terbaik Indonesia yaitu Reku. Beli dan jual aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, dan lainnya bisa lebih mudah, aman, dengan biaya transaksi termurah di Reku. Biaya transaksi di aplikasi itu cukup rendah yaitu hanya 0,1% setiap transaksinya. Aplikasi Reku juga terdaftar dan diawasi oleh Bappebti sehingga tidak perlu khawatir berinvestasi di sana.

Aman Berinvestasi Kripto

Investasi dalam bentuk apapun memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Hal ini selalu kami tekankan pada anak kami yang mulai belajar berinvestasi. Seperti halnya memulai investasi kripto, saya selalu mengingatkan anak kami untuk bijaksana dalam melakukannya. Kami ingatkan jika investasi kripto bisa menguntungkan asalkan mau bersabar, selalu mencermati tren kripto dan memahami pasar.

Saya dan pak suami berharap anak-anak kami bisa memiliki kehidupan yang lebih baik dan mendapat keuntungan di masa depan dari berinvestasi. Kami juga percaya bahwa memiliki investasi juga bisa mencapai finansial freedom, kita tidak perlu bekerja keras di masa tua karena memiliki hasil dari investasi.

Salam takzim

Post a Comment

0 Comments