Ide Bisnis Viral yang Patut Dicoba

Dunia bisnis selalu dinamis, berkembang dan mengikuti perkembangan zaman. Termasuk ketika pandemi covid 19 melanda, juga berpengaruh pada dunia bisnis. Seiring himbauan untuk menjaga jarak dan beraktivitas di rumah saja membuat sistem penjualan bergeser dari sistem tradisional menjadi digital. Bisnis secara online semakin berkembang sejak tahun 2022 hingga saat ini.
Peluang Usaha Viral yang Patut Dicoba

Peluang Bisnis yang Sedang Viral

Setiap tahunnya, selalu ada ide bisnis viral yang memiliki keunikan tersendiri. Ide bisnis yang viral ini bisa kita ambil peluang untuk membuat usaha yang sama. Dengan kemudahan informasi yang ada saat ini, kita bisa lebih cepat mengetahui informasi yang ada di masyarakat termasuk mengetahui bisnis apa saja yang sedang nge-tren dan digemari saat ini.
Berikut ini ada beberapa ide bisnis viral yang patut dicoba.

1. Bisnis Course dan Pelatihan

Bisnis course dan pelatihan yang diadakan secara online makin banyak diminati orang sejak pandemi covid-19. Kondisi ini terjadi karena banyak orang yang ingin meningkatkan keterampilan dan kemampuan di bidang tertentu. Bisnis online ini bisa dijalankan dengan memanfaatkan website atau e-learning. Beberapa ide bisnis online yang bisa patut dicoba yaitu:

  • Kursus bahasa asing, fotografi, desain grafis atau kursus keterampilan lainnya.
  • Kursus produk digital seperti digital marketing, content writing, SEO, atau jasa pembuatan website.
  • Pelatihan keterampilan seperti public speaking, meracik kopi, mengolah kue, pelatihan kepemimpinan, atau kursus keterampilan lainnya.

2. Bisnis Penjualan Produk Digital

Seiring perkembangan teknologi digital yang makin populer di tahun 2023, bisnis produk digital pun ikut menjadi viral. Produk digital seperti video, musik, e-book, desain web, desain logo, dan template gratis makin diminati karena mudah diakses dan praktis. Kita bisa menjalankan bisnis ini dengan cara memanfaatkan platform seperti Amazon.

Beberapa produk digital yang bisa menghasilkan cuan diantaranya ebook dengan tema keuangan, bisnis, kesehatan atau self improvement. Sedangkan template gratis yang banyak diminati yaitu untuk media sosial atau website.

3. Bisnis Konsultan Digital

Bagi sobat yang memiliki keahlian di bidang digital seperti SEO, website development, atau social media marketing dapat membangun bisnis konsultan digital. Bisnis semacam ini makin banyak peminatnya di tahun 2023 kemarin. Untuk ke depannya kita bisa menjalankan bisnis ini melalui bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan atau memanfaatkan platform online.

Beberapa jenis konsultan digital yang dapat menghasilkan cuan yaitu konsultan SEO yang membantu perusahaan meningkatkan peringkat website mereka di mesin pencari. Selain itu ada juga konsultan social media marketing yang dapat membantu meningkatkan keterlibatan audiens melalui konten-konten yang dibuat. Ada konsultan digital lainnya seperti konsultan website development yang dapat membantu website perusahaan bisa responsif dan banyak dikunjungi oleh pembaca.

4. Bisnis Lifestyle dan Fashion

Perkembangan lifestyle dan fashion selalu menjadi topik yang menarik untuk diperbincangkan. Sepanjang tahun 2022 hingga tahun 2023 bisnis lifestyle dan fashion menjadi usaha yang menjanjikan. Wajar saja karena banyak orang yang ingin tampil modis dan stylish terutama di era media sosial.

Peluang bisnis lifestyle dan fashion ini cukup besar, mulai dari fashion untuk anak, untuk orang dewasa hingga fashion plus size. Tidak hanya itu, produk-produk lifestyle seperti perawatan wajah, dan tubuh, produk kesehatan, dan sejenisnya bisa menjadi ide bisnis yang menguntungkan. Untuk menjalankan bisnis ini, kita bisa memanfaatkan platform online seperti e-commerce, facebook, instagram, atau tiktok.

Ide bisnis yang sedang nge-tren dan bisa dijadikan peluang usaha yang menarik yaitu:
  • Sustainable fashion atau fashion yang ramah lingkungan untuk kalangan orang dewasa.
  • Fashion plus size yang menyediakan beragam ukuran dan model untuk memenuhi kebutuhan semua orang.
  • Fashion untuk anak dengan tema yang unik dan lucu seperti karakter kartun, desain hewan lucu, dan desain menarik lainnya.
  • Produk lifestyle misalnya produk perawatan wajah dan tubuh yang terbuat dari bahan alami dan ramah lingkungan.

5. Bisnis Cake atau Kue Tart

Bisnis kuliner merupakan salah satu bisnis yang selalu banyak peminatnya. Berjualan kue tart atau cake juga cukup menjanjikan. Usaha ini merupakan salah satu bisnis rumahan yang memiliki propek cerah dan bisa bertahan dalam jangka waktu lama. Jenis kue yang ditawarkan pun kini semakin banyak variasinya. Dibutuhkan inovasi dan kreasi untuk bisa menciptakan kue yang disukai oleh konsumen.

Peluang Usaha Viral yang Auto Cuan

6. Bisnis Angkringan

Salah satu usaha yang cukup menjamur di Indonesia yaitu bisnis angkringan. Pada umumnya jenis tempat makan ini menyajikan makanan dan minuman dengan harga yang cukup terjangkau. Cara penyajiannya pun diatur supaya bisa membuat pelanggan merasa nyaman. 

Digelar secara lesehan atau menggunakan alas duduk seadanya. Sedangkan menu yang sering disajikan di angkringan pun cukup terjangkau. Menu yang sering disajikan di angkringan antara lain nasi kucing, sate, aneka gorengan dan wedang. Di angkringan, pelanggan bisa menikmati makanan sambil nongkrong dan ngobrol asyik bersama teman-teman.

7. Bisnis Travel dan Pariwisata

Salah satu bisnis yang berkesinambungan dari waktu ke waktu adalah usaha travel dan pariwisata. Jenis usaha ini diperkirakan akan kembali marak setelah sempat terhenti selama masa pandemi kemarin. Usai pandemi banyak orang yang kembali berlibur dan mengunjungi tempat wisata. Kita bisa menawarkan paket liburan untuk wisatawan atau bekerja sama dengan perusahaan travel lainnya.

Sektor travel dan pariwisata yang bisa menguntungkan untuk dijadikan peluang usaha misalnya menjadi tour guide untuk wisatawan yang melakukan perjalanan solo atau kelompok. Bisnis penginapan atau homestay juga bisa jadi pilihan untuk mendapatkan cuan yang banyak. Sebagai pembeda dengan pebisnis lainnya kita bisa membuat penginapan dengan konsep unik seperti glamping atau rumah pohon.

Ide Bisnis Viral yang Patut Dicoba

Itulah beberapa ide bisnis viral yang patut dicoba dengan spesifikasi jenis bisnisnya. Sobat bisa merintis usaha dengan mengikuti tren yang sedang viral, memilih bisnis untuk pemula, atau mengembangkan usaha sesuai minat dan keahlian yang sobat miliki.

Sukses merupakan buah dari kerja keras, komitmen dan kesungguhan. Apabila kita sudah melakukan yang terbaik, kita pantas mendapatkan imbalannya. Semangaat!

Salam takzim

Post a Comment

2 Comments

  1. Wahhh dari bisnis yang disebutkan diatas, aku termasuk yang coba untuk masarin produk digital. Tidak perlu barang secara fisik, tinggak menjual karya dan jasa saja sudah cukup lumayan hasilnya hhi

    ReplyDelete
  2. Semakin banyak ide-ide bisnis yang bisa dikembangkan ya, Mbak. Apalagi di era digital seperti ini. Bisnis bisa dilakukan secara online, plus pemasaran juga bisa secara digital

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar. Mohon maaf, untuk menghindari SPAM, komentarnya dimoderasi dulu, yaa ^~^