Optimalisasi Blog Bagian dari Peluang Bisnis yang Masih Bertahan di Masa Krisis

Dunia bisnis dan perekonomian mendapat pukulan telak. Ekonomi sebagian besar masyarakat terpuruk, tingkat pengangguran melonjak dan kemiskinan meroket diakibatkan oleh pandemi Covid-19. Kondisi seperti ini membuat kita harus mampu mengamati setiap peluang yang muncul di pasar tanpa terikat pada momentum tertentu. Peluang usaha yang mampu bertahan di masa krisis.

Bisnis digital menjadi salah satu dari beberapa sektor bisnis yang dianggap dapat bertahan dalam kondisi krisis sekalipun. Tidak dapat dipungkiri jika perkembangan teknologi membawa pencerahan bagi masyarakat dan mampu mendukung serta mengembangkan sektor-sektor bisnis lain.

optimalisasi-blog-sebagai-peluang-bisnis

Menulis di blog menjadi salah satu aktivitas digital yang bisa dijadikan peluang untuk memiliki penghasilan. Bisnis di bidang ini merupakan sektor yang masih bisa bertahan di masa kristis. Saya bersyukur sekali karena masih bisa memiliki penghasilan dari ngeblog di tengah masa krisis seperti saat ini.  Ada beberapa peluang yang bisa diambil dari kegiatan menulis di blog. Apa sajakah itu?

Peluang Bisnis dari Kegiatan Ngeblog

Beberapa waktu yang lalu, saya mengikuti webinar yang diselenggarakan oleh IIDN bersama IM3 Ooredoo. Salah satu materi dari 25 rangkaian webinar, mengulas tentang "Peluang Penghasilan dari Blog". Materi tersebut dipandu oleh Mbak Indriyas Wahyuni. Dari Mbak Indriyas inilah saya mendapatkan pengetahuan mengenai peluang-peluang yang bisa didapatkan dalam kegiatan blogging. Berikut ini peluang yang bisa menghasilkan dari menulis di blog:

1. Iklan
Memasang iklan seperti Google Adsense merupakan peluang yang pertama. Banyak blogger yang menyewakan bagian blognya untuk dipasang iklan adsense. Selain itu menerima content placement atau sponsor post bisa menjadi peluang yang menarik dan diakui sebagai peluang yang paling banyak diminati oleh blogger.

2. Afiliasi
Cara mendapatkan penghasilan berupa komisi dengan cara menjual produk atau jasa dari pihak lain. Misalnya saja afiliasi dari penyedia domain atau hosting.

3. Jual Jasa atau Service
Peluang bisnis yang bisa dimanfaatkan dari blog selanjutnya yaitu jual jasa web desain, menjadi content creator, penerjemah (transletor), coaching, consultation atau finance planner

4. Jual Produk
Kita juga bisa menjual produk hasil kreasi sendiri di blog. Produk yang kita tawarkan bisa berupa produk dalam bentuk fisik (ada proses pengiriman barang) atau bisa juga berbentuk produk digital (melalui unduhan) seperti e-book, e-course dan membership.

Setelah mengetahui bahwa banyak peluang yang bisa dihasilkan dari ngeblog, pastinya penasaran, dong, bagaimana mempersiapkan dan apa saja yang diperlukan untuk memonetisasi sebuah blog?

Monetisasi Blog

Menurut Mbak Indriyas ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan untuk memonetisasi blog. Apabila dilihat sekilas semua cara yang perlu dilakukan untuk mengoptimalisasikan blog kita terlihat sulit dan rumit. Namun pemateri mengingatkan jika semua itu adalah pilihan. Dan setiap pilihan memerlukan konsekuensi dan tanggung jawab. Jadi semakin besar penghasilan yang ingin kita dapatkan tentu saja memerlukan usaha yang tidak mudah.  

Nah, hal-hal yang perlu dilakukan untuk memonetisasi blog kita yaitu dengan cara:

1. Menentukan audiens
Kita akan lebih mudah menentukan cara untuk menghasilkan dari blog dengan cara membentuk audiens seperti yang kita inginkan.

2. Menentukan niche
Berdasarkan audiens kita bisa menentukan akan fokus pada niche apa? Apakah niche parenting, lifestyle, beauty, finance atau niche lainnya.

3. Menentukan konten
Menentukan konten di sini apakah kita hanya membuat artikel saja, artikel dengan tambahan video, atau hanya membuat video saja? Perlukah didukung oleh konten di sosial media? Dan pertimbangan membuat konten lainnya.

4. Bangun personal branding
Membangun personal branding akan memudahkan orang lain atau brand untuk bekerja sama dengan kita. Tunjukkan pada khalayak apa yang menjadi kekuatan pada diri kita. Kita tampilkan keunikan diri, seberapa banyak manfaat yang kita berikan pada orang lain sehingga khalayak ingat dengan kita.

5. Ciptakan Networking
Kita tidak bisa mendapatkan penghasilan jika kita tidak tahu ada di mana peluang pendapatan itu berada. Semakin luas networking dan semakin banyak komunitas yang kita miliki, peluang pun akan semakin besar. Oleh karena itu sebaiknya kita ikut dan gabung serta aktif di berbagai komunitas.

6. Memberikan bantuan
Jangan sungkan untuk saling membantu dengan teman. Misalnya saja memberikan free mentorship (apabila memungkinkan) atau berikan yang sederhana seperti memberi komentar positif di status atau postingan teman dan saling share artikel.

7. Konten yang bermanfaat
Banyak blogger yang hanya fokus pada pencapaian nilai DA yang tinggi, cara tampil di halaman pertama google, mencari page view yang besar tetapi lupa dengan kualitas konten blog. Sebaiknya buat konten yang bermanfaat untuk orang lain, dengan begitu pembaca blog kita akan datang secara organik dan alami.

optimalisasi-blog-sebagai-peluang-bisnis

8. Kolaborasi
Sudah tidak zamannya lagi saling berkompetisi, sekarang zamannya untuk berkolaborasi. Banyak cara untuk berkolaborasi seperti saling menjadi guest post, bergiliran menjadi pemateri di webinar dan cara berkolaborasi lainnya. 

9. Teknikal skill
Mempelajari hal teknis di blog tidak akan pernah rugi, justru kita akan bisa mendapatkan banyak manfaat. Seperti membuat tampilan blog yang bersih tanpa banyak elemen yang tidak perlu, nama yang mudah diingat oleh visitor, user friendly, semua itu perlu diketahui agar pembaca blog merasa nyaman.

Bila perlu beli template premium, buat navigasi yang rapi, pasang widget yang penting saja, dan atur tata warna yang adem dan tidak menyakitkan mata pengunjung.

10. Menentukan target pendapatan
Dengan memiliki target pendapatan dari blog, misal target satu tahun 10 juta atau 20 juta, secara tidak langsung otak kita akan men-screening dan berpikir untuk menemukan cara serta terpacu mencapai target tersebut.

11. Personal dan blog development
Selalu memiliki keinginan untuk menambah keahlian dan ilmu baru yang bermanfaat untuk blog yang dikelola dan diri sendiri.

12. Contact person
Mencantumkan  alamat email atau nomor kontak  agar mudah dihubungi oleh klien atau pembaca blog. Menu kontak ini kelihatannya sepele, padahal alamat kontak sangat penting perannya untuk memudahkan klien/brand menghubungi pemilik blog.

13. Laman kerja sama
Bagian yang paling penting agar bisa bekerja sama dengan brand yaitu adanya laman kerja sama. Di bagian ini pemilik blog menjelaskan sistem kerja sama seperti content placement atau sponsor post. Bagian ini sebaiknya selalu up to date, selalu diperbaharui disesuaikan dengan keadaan.

14. Rate Card
Tidak ada patokan pasti mengenai rate card bagi blogger. Biasanya baik klien maupun blogger memiliki acuan tersendiri dalam menentukan rate card. Ada yang berani pasang tinggi karena yakin akan performa blognya, tetapi ada juga yang tidak percaya diri dan menyerahkan rate card pada pihak yang mengajak kerja sama. Menurut Mbak Indriyas, rate card harus selalu up to date, sesuaikan dengan kondisi pasar dan performa blog kita masing-masing

Perhatikan konsistensi

Hal lainnya yang lebih penting selain mempersiapkan monetisasi blog yaitu selalu memperhatikan konsistensi. Untuk bisa mendapatkan penghasilan dari blog, tidak bisa instan. Dibutuhkan konsistensi, waktu dan usaha agar bisa memperoleh penghasilan dari blog.

Mbak Indriyas juga mengingatkan agar kita mau bertanya, carilah teman, partner atau grup yang bisa diajak berkomunikasi dan berdiskusi. 

Tidak ada hasil yang mengkhianati proses. Untuk bisa mendapatkan penghasilan dari blog dibutuhkan usaha yang tidak mudah, perlu konsisten menulis konten, konsisten mengulik tampilan blog, sabar menjalani proses serta mau terus meng-upgrade pengetahuan tentang blogging.

Tracking Progress

Perlu evaluasi pada setiap usaha yang kita lakukan untuk mengoptimalkan blog. Luangkan waktu untuk memeriksa progress apa yang sudah kita capai dengan blog dan penghasilan kita. Lakukan setiap 3 bulan, 6 bulan atau satu tahun sekali. Dievaluasi apakah target pendapatan kita sudah tercapai?
Jika ada yang meleset, kira-kira di mana letak kesalahannya dan bagaimana cara mengatasinya? Perlu perbaikan di mana saja?

Semua isi materi yang diberikan Mbak Indriyas sangat bermanfaat dan penting diketahui bagi mereka yang ingin memiliki penghasilan dari blog. Terbukti dari banyaknya peserta yang mengikuti webinar hasil kolaborasi komunitas IIDN (Ibu-ibu Doyan Nulis) bersama IM3 Ooredoo tersebut, begitu antusias melemparkan tanggapannya.

Tanya jawab pun berlangsung dengan seru, dialog antara pemberi materi dan peserta bisa berjalan dengan baik serta lancar.

Sebagai media penyelenggara, IM3 Ooredoo ikut memperkenalkan produknya melalui perwakilan dari IM3 Ooredoo yang juga hadir dalam webinar. Peserta yang sebagian besar merupakan pekerja online tentunya memerlukan jaringan internet yang cepat, bukan?

IM3 Ooredoo menjawab permasalahan pelaku usaha online dengan memberikan layanan kuota sekeluarga yang terkontrol dengan baik. 

Dengan kuota hingga 320  GB/bulan kita bisa berbagi internet sampai dengan 20 anggota keluarga. Sehingga komunikasi antar keluarga, bisnis dan belajar di rumah tetap lancar. Meski di rumah aja, dengan kuota besar yang bisa di-share membuat semua anggota keluarga bisa lebih produktif, deh!

optimalisasi-blog-sebagai-peluang-bisnis

Setelah mengikuti webinar dari IIDN tersebut saya jadi semakin yakin dan bersemangat untuk terus menekuni dunia blogging. Toh, sudah terbukti jika bisnis digital bisa terus bertahan di setiap kondisi termasuk di masa krisis seperti sekarang. Meski banyak bisnis yang terhempas karena pandemi, bisnis yang mengandalkan teknologi internet ini masih bisa bertahan dan menjanjikan. Alhamdulillah!

Nah, bagaimana dengan teman-teman? Pastinya ingin memiliki bisnis yang bisa bertahan di masa krisis, bukan? Sudahkah mengoptimalkan blognya dan memiliki penghasilan dari kegiatan menulis di blog?  Sharing, yuk!

               Salam takzim


 


Post a Comment

61 Comments

  1. Assalamualaikum...Blogwalking silaturahmi

    mantab mbak informasinya, sangat useful di masa pandemi ini.
    Kalau saya sih yang paling berat dalam nge-blog adalah KONSISTENSI.

    ReplyDelete
  2. Benefitnya banyaakk banget ikutan webinar ini
    (Pe)materinya super duper keren!
    Mantab jiwa

    ReplyDelete
  3. Kalau dulu bikin blog buat nulis-nulis aja tapi sekarnag mau gak mau haurs memanfatakan peluang yang ada juga ya salah satunay dengan optimalisasi blog

    ReplyDelete
  4. Aku ngeblog targetnya update tulisan sih. Kalau uang yang masuk, belum nargetin angka. Masih kudu banyak belajar apalagi teknik-teknik SEO dan kawanannya

    ReplyDelete
  5. Saya nggak akan komentar panjang lebar mbak, tapi ini informatif banget. Saya langsung save di bookmark ahahha. Thanks ya mbakk

    ReplyDelete
  6. Ngeblog sekarang harus naik kelas ya istilahnya, salah satu cara dengan optimalisasi blog supaya bisa mendapatkan peluang bisnis.
    Dengan konsisten & terus belajar Insya Allah mendapatkan yang terbaik

    ReplyDelete
  7. Meskipun lagi pandemi, bagaimanapun harus tetap produktif. Salut banget dengan orang-orang kreatif yang konsisten di dunia blogging. Kayaknya aku harus semangat lagi nih ngeblog, biar bisa dapat manfaat lebih juga.

    ReplyDelete
  8. Benar banget ni..
    Blog klo di optimasi dgn optimal, bisa jadi peluanh yg menjanjikan ya

    ReplyDelete
  9. Aku tuh ngerasain banget dari blog yang awalnya hanya untuk curhat dan sekarang sudah menghasilkan juga. Ini bagus banget materi webinarnya, sayang ih aku kelewatan.

    ReplyDelete
  10. wah harus nyimak nih, aku selama ini ngeblog untuk dairi dan agar lebih mudah suatu saat nanti jika di butuhkan aku bisa mencarinya. keren nih jika bisa menghasilkan.

    ReplyDelete
  11. Alhamdulillah saat ini blog saya sudah bisa mendatangkan rezeki Mbak Nurul. Itu datang dari conten placemen dan sponsor pos. Kalau iklan sih belum bisa diandalkan, baru sebagai pemanis blog saja hahaha.
    Tapi memang kuota perlu sekali untuk kegiatan ngeblog ini.

    ReplyDelete
  12. Meraup rezeki dari blog itu ada banyak jalannya ya mba, tinggal pilih dan lakukan dengan konsisten....

    ReplyDelete
  13. Saya jadi bersemangat sekali habis baca tulisan Mba ini. Blog masih bisa jadi jalan untuk bertahan di masa krisis seperti saat ini. Semangat.

    ReplyDelete
  14. Setuju banget mbak, selama pandemi ini saya nguprek blog terus mbak selain update artikel daripada bengong dirumah kan mendingan menyibukkan diri

    ReplyDelete
  15. dUlu aku ragu menekuni blog. Soalnya ngga paham faedahnya.. Padahal kalau tulus mah, ya nulis, nulis aja ya.. hehe

    Tapi ngga gitu ya... Aktivitas blog walau hanya me time, tapi kalau dilakukan sekarang ketika sudah dewasa rasanya harus ada penghasilan. Ya, tuntutan sih.. hehe

    Alhamdulillah sekarang jadi lebih paham peluang blog ini. Nggak dipungkiri kan ya, hobi pun akan lebih semangat kalau ada hasilnya.

    ReplyDelete
  16. Dalam bekerja termasuk di dunia digital, konsistensi selalu jadi momok menurutku. Tetap konsisten sajikan konten yang edukatif bagi pembaca butuh effort. Salah satunya butuh juga dukungan internet ya. Mantap banget ada promo kek gini ya, tambah semangat bikinkonten.

    ReplyDelete
  17. Tantangan loh itu: membuat tulisan yang bermanfaat, nggak terkesan jualan, tapi masuk page one. Sedih banget kalo udah nulis bagus-bagus tapi tenggelam di dasar Google :(

    ReplyDelete
  18. Sejak kenal blog di tahun 2008, aku tuh sering banget membaca tentang pasang surutnya peluang blog sebagai sumber pendapatan. Tetapi, in the end of the day, akhirnya blog masih saja menjadi salah satu peluang untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

    ReplyDelete
  19. Aku baru coba nulis dari sponsor dan lomba aja, Mbak Nurul. Kalau afiliasi tertarik banget sih, mesti didalami. Buat ngeblog aku andalkan IM3 juga udah 10 tahun pakai jaringan kuning ini sejak di Bogor. Mantap deh puas pokoknya. Makasih ya langkah-langkah buat optimalisasi blog sgt bermanfaat.

    ReplyDelete
  20. Rate card ini sadar atau gak sadar sebenarnya penting bagi setiap blogger agar gak merusak harga pasar ya. Ya lebih ke memberikan value lah untuk blog sendiri yang sudah dirawat dengan baik, harusnya jobnya bisa memenuhi ratecard juga ya kan.

    ReplyDelete
  21. Dengan mengoptimalkan potensi blog, maka peluang bisnis pun akan terbuka lebih lebar yaa mbak. Bagaimanapun ya emang gak boleh berhenti belajar, biar blognya juga bisa terus berkembang.

    ReplyDelete
  22. Bener banget nih yang punya usaha bisa mengoptimalkan blog untuk promo usahanya. Aku mulai bikin blog untuk usaha suami meski belum bisa optimal. Karena masih ngurus blog pribadi juga

    ReplyDelete
  23. Sebenarnya di masa pandemi ini blogging merupakan salah satu peluang bisnis yang potensial banget sih. Kita gaharus dituntut untuk pergi keluar dari rumah. Cukup di rumah aja dan kita bisa menghasilkan puluhan artikel bermanfaat. BTW tergantung dari niat juga sih, kalau jiwa rebahannya belum bisa dilawan ya gabakal kesampaian, hihihihi.

    ReplyDelete
  24. kegiatan di dunia online ternyata bisa jadi penolong di masa pandemi ini ya...Apalagi blog ya...kayaknya banyak yang makin bersinar nih...

    ReplyDelete
  25. Blog itu kalau diseriusin bener2 bisa menghasilkan eyy, walaupun memamg jadi kurang tidur hehehehe. Yang penting sih juga kudu sering melihat bagaimana pasar atau audience jg yg disesuaikan

    ReplyDelete
  26. Memang nggak bisa instan ya, semua perlu proses. Saya sampai sekarang juga masih terus belajar dalam hal blog, sebagai upaya supaya bisa naik kelas

    ReplyDelete
  27. Memang terasa banget sih, Mbak. Di masa pandemi ini blog yang dioptimasi bisa mendatangkan cuan. Alhamdulillah.

    ReplyDelete
  28. Banyak jalan dan cara dapet rezeki dari ngeblog. Segala hal nggak bisa secara instan, termasuk untuk dapet cuan dari ngeblog. Salah satunya harus konsisten nulis di blog ya mbk

    ReplyDelete
  29. Alhamdulillah ya dari mengoptimalisasi blog bisa mendukung peluang bisnis trus juga jadi mata pencaharian juga

    ReplyDelete
  30. wah ternyata banyak juga yang harus dioptimasi ya mbak. Saya belum merencanakan mau punya pendapatan berapa sih, ternyata harus direncanakan juga ya agar blog kita beneran bisa menjadi salah satu lahan bisnis kita.

    makasih artikelnya membuat sadar nih, ternyata banyak yang belum dioprek heuheu

    ReplyDelete
  31. Aku jad teringat 6 tahun lalu blog ku sudah memiliki adsense, tapi karena pindah platform jadi lupa dipasang lagi. Sekarang lupa loginnya. Sedang mempertimbangkan untuk memasang adsense lagi nih.

    ReplyDelete
  32. Noted, aku catet poin2nya. Selama ini aku nggak seserius itu sih, sampai nentuin audience segala. Kayaknya sekarang udah harus bebenah nih.

    ReplyDelete
  33. Di tengah gempuran (hallah) platform lain saya juga masih yakin blog msh akan bertahan gtu :D
    Cuma memang usahanya harus lebih ekstra kalau mau menjadikan blognya sebagai sesuatu yang menghasilkan hehe.
    Wah sayang aku kelewat nih yang materi dr mbak Indriyani,moga kapan2 ada lg

    ReplyDelete
  34. setuju banget di masa pandemi ini baiknya emang melakukan optimasi optimasi pada peluang bisnis yang ada ya maaaak.. Terutama bisnis online yang lagi berkembang banget ya maaaak

    ReplyDelete
  35. Ternyata banyak sekali peluang monetisasi dari sebuah blog yaa..
    Dan idealnya memang blog juga di dukung oleh media sosial lain yang mendukung.
    Suka banget bahasannya teteh...IIDN keren.

    ReplyDelete
  36. Blogku sudah ada adsensenya mba, tapi aku enggak begitu paham gimana caranya untuk meningkatkan pendapatan melalui iklan itu. :) Saat ini masih fokus pada kontennya saja.

    ReplyDelete
  37. poin ke-10 untuk set target belum ku lakukan, mbak. Selama ini buat target lebih ke konsistensi dan skill memperbaiki tulisan. Kalau target harus dapat sekian juta masih keder. heeheh

    ReplyDelete
  38. Ada banyak peluang ya mendapatkan penghasilan dari optimasi blog tinggal kita mau serius dan kerja keras untuk membangun personal branding

    ReplyDelete
  39. Walau masih belum maksimal dan masih terus belajar, Alhamdulillah blog saya sudah ada penghasilan dari titipan konten dan menulis artikel, Mbak. Kalau iklan adsense ada, tapi masih jauh dari tarikan awal hahaha. Selain itu, blog saya gunakan juga untuk promo kelas menulis cerita anak Kurcaci Pos.

    Saat ini saya terus belajar juga soal SEO dan lainnya. Terima kasih tipsnya Mbak Nurul.

    ReplyDelete
  40. Aku setuju semua nih poin-poin yang dibahas pada artikel ini, semuanya penting dan wajib diterapkan bagi blogger profesional. Bismillah akan diterapkan step by step, thanks sudah berbagi mbak Nurul.

    ReplyDelete
  41. Blog yang dioptimasi tentu akan menghasilkan blog yang berkualitas. Banyak manfaat yang didapatkan saat mengikuti webinarnya IIDN.

    ReplyDelete
  42. Ngeblog sekarang gak cuam memikirkan materi penulisan aja ya tapi banyak hal-hal lain yang perlu dipelajari supaya bisa dijadikan peluang bisnis yang menjanjikan. Peluang bisnisn itu juga harus dibarengi dengan networking dan laon-lain ya. Terima kasih sharingna mbak

    ReplyDelete
  43. Lengkap banget penjelasannya, selama Pandemi kerjaan jadi bloger banyak dilirik orang. Mangkanya harus kreatif untuk terus bersaing dan bertahan

    ReplyDelete
  44. Saya sendiri bersyukur bisa terjun di dunia blog serta menemukan teman-teman blogger yang solid. Itu sangat berarti di tengah pandemi ini, karena secara tidak langsung meningkatkan kualitas kita sebagai blogger juga. Betul, blog ini adalah profesi yang bertahan di saat gempuran ekonomi akibat pandemi. Alhamdulillah

    ReplyDelete
  45. saya diri sendiri selalu berusaha belajar dan belajar tentang mengoptimasi blog karena saya pikir masih banyak ilmu di luar sana ingin saya pelajari, apalagi sya penggun blogspot dan ingin menggunakan user wordpress hehe pasti skill sperti ini harus di jalani dengan tekun dan step by step

    ReplyDelete
  46. Aku baru menjajal afiliasi nih, Mbak. Kayaknya menarik banget pasang banner untuk meraup potensi affiliate marketing. Kalau personal branding kadang masih kedodoran, sebenarnya mau jadi apa, masih bingung. Blognya aja ga ber-niche. Jalan dulu deh yang penting update :)

    ReplyDelete
  47. Alhamdulillah blog ku udah di monetise, cuma belum di optimasi lagi. Nunggu waktu laung buat dioprek-oprek lagi 🤪

    ReplyDelete
  48. Aku baru setahun ini coba menulis kembali di Blog. Sejak pindah domisili, dan nggak ada kerjaan akhirnya dengan ngeblog aku jadi bisa punya penghasilan. Walau belum seberapa dibandingakn teman-teman yang sudah lebih dulu berkecimpung di dunia ini.

    BAnyak hal seru saat ngeblog ya. Ternyataaaa banyak yang harus dipelajari. Semangattt

    ReplyDelete
  49. Di masa pandemi gini roda perekonomian memang tersendat. Tapi kalau kita mau terus mencobanya, kita akan menemukan 'jalannya' sendiri. Termasuk ngeblog atau penghasilan dari dunia maya. Kalau rajin upgrade skill dan selalu konsisten menulis. Insya Allah, memonetize blog akan lebih lancar.

    ReplyDelete
  50. Tracking progress hanya beberapa artikel aja yang daku lakukan, terlebih lagi artikel itu yang organik, soalnya kalau banyak menarik minat pembaca daku bisa menulis tema yang sama itu hehe

    ReplyDelete
  51. Aku ngerasain banget manfaat blog ini di masa pandemi, skrg tinggal optimasi aja biar makin bagus blognya

    ReplyDelete
  52. Ada banyak peluang yang bisa kita dapatkan ya kalau mendapat penghasilan dari blog. Tapi untuk memonetisasi blog juga gak mudah, harus dioptimasi seperti yang di bahas di postingan ini. Noted nih, informatif banget.

    ReplyDelete
  53. jujur mba
    saya setuju banget sama mba nurul
    sangat membantu sekali si blog ini di masa pandemi awal kemarin. karena sempat mandeg juga beberapa usaha. alhamdulillah saat ini sudah mulai jalan
    btw pas pandemi ini banyak kelas blog gratis ya mba yg bisa kita manfaatkan untuk optimalisasi blog kita agar semakin luas rezekinya aamiin

    ReplyDelete
  54. Saya sendiri di tahun 2020 ini agak menurun untuk penghasilan dari blog. Sebenarnya info job ada aja, tapi banyak yg temanya udah gak relevan sama saya, atau enggak kena batasan usia. Tapi tetap bersyukur beberapa masih nyantol dan dapat dari brand langsung. Ke depan fokusnya udah menulis yang lebih "aku" aja jadi kalaupun nantinya dapat job ya biar yang relate aja sama blog saya. Meskipun mau gak mau harus nguatin personal branding.

    ReplyDelete
  55. saya masih harus banyak belajar nih mba nurul, nulis blog nya masih gak konsisten, alhamdulillah ditengah merangkak belajar mulai bisa mennikmati hasil dari blog walo belum kaya mba nurul dan teman teman lain ^_^

    ReplyDelete
  56. Mantap sekali info dan ilmunya dalam meningkatkan kualitas blog kita nih Kak, semakin tertarik untuk mencoba berinvestasi lebih di blog nih

    ReplyDelete
  57. Ah, banyak PR banget nih buat aku kalau mau jadikan blog untuk media bisnis, dll. Perlu monetisasi sedetail mungkin.
    Asalkan bisa terus konsisten untuk optimasi dan monetisasi, maupun lainnya, bisa dipastikan dampak positif nya bakalan terlihat sama blog kita nih.

    ReplyDelete
  58. Senang karena sudah banyak blogger
    Namun sayangnya banyak kuga karena money oriented, malas nguoprek blognya
    Akhirnya merasa nyaman terus dengan berbagai kesalahan dalam blognya

    ReplyDelete
  59. MasyaAllah lengkap sekali infonya teh.. Izin share dan bookmark ya teh😍
    Banyak ilmu baru yang perlu dipelajari untuk mengoptimalkan ya, syukurlah di masa krisis, blog memberi peluang positif ya teh

    ReplyDelete
  60. Content is a king, aku setuju banget. Menulis konten dengan menulis untuk manusia dengan simple, lugas dan komprehensif ni adalah hal yang aku coba terapkan saat menulis artikel blog. Etapi mudah teori dibanding praktek. Ahahahaha.

    ReplyDelete
  61. Jika dahulu hanya dilakukan dengan hal2 sederhana mengenai peluang mendapatkan uang dari blog, skrg harus lebih detail, adaptif juga ya Mbak soalnya hal2 teknis jg sudah banyak yg bisa dipelajari. Semakin banyak syrat permintaan juga tentunya hehe

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar. Mohon maaf, untuk menghindari SPAM, komentarnya dimoderasi dulu, yaa ^~^