Mendapatkan Penghasilan dari Blog

Setiap hari pengguna internet di Indonesia makin berkembang. Jumlah penggunanya makin bertambah seiring kemudahan teknologi yang tersedia. Dan media online yang paling popular digunakan oleh pengguna internet yaitu blog. Menurut survey, ada sekitar 77% pengguna internet yang membaca blog. Hal ini membuat makin bertambah banyaknya blog yang aktif di seluruh dunia.

Mendapatkan Penghasilan dari Blog

Blog sendiri merupakan media online yang berisi konten dalam bentuk artikel, gambar dan video. Pengelolaannya dilakukan oleh seorang blogger atau kerja sama beberapa penulis sekaligus. Topik dan tema yang ditampilkan pun beragam. Ada yang mengulas tentang lifestyle atau gaya hidup, teknologi, otomotif, kesehatan, keuangan, kuliner, dan topik khusus lainnya.

Penghasilan dari Blog

Seiring perkembangan zaman, pemilik blog tidak hanya memanfaatkan media blog sebagai sarana menulis saja. Sekarang sudah banyak blogger yang memanfaatkan blog untuk menambah penghasilan. Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk bisa mendapatkan penghasilan dari blog.

1. Melakukan Penjualan

Melalui tulisan di blog, kita bisa melakukan penawaran produk. Kita buat halaman penawaran produk di blog kemudian promosikan. Ketika ada pembaca yang ingin membeli produk kita, mereka dapat mengakses halaman penawaran tersebut. Melakukan penjualan lewat blog dinilai efektif karena biayanya yang terjangkau. Melalui tulisan di blog, produk kita akan dikenal oleh dunia.

Produk yang ditawarkan bisa dalam bentuk digital atau fisik. Bagi siapa saja yang memiliki keahlian menulis tutorial misalnya, bisa membuat ebook untuk dijual. Atau yang pandai teknis pemrograman, bisa menawarkan aplikasi yang kita buat untuk dijual.
Sedangkan untuk produk fisik, kita bisa menjual buku seperti buku anak, produk makanan ringan, produk kesehatan dan produk fisik lainnya

2. Penghasilan dari Endorsement

Siapa yang sering melihat para blogger melakukan promosi produk atau layanan tertentu di blognya? Menulis pengalaman mereka setelah menggunakan sebuah produk atau layanan, menulis review, memperlihatkan kegiatan unboxing atau sekedar menulis deskripsi sebuah produk di blognya? Itu semua merupakan bagian dari kegiatan endorsement.

Para blogger itu bekerja sama dengan perusahaan tertentu untuk mengulas produk atau layanan mereka. Benefit yang didapatkan blogger bisa dalam beberapa bentuk seperti uang tunai hingga produk atau layanan gratis. Tergantung bentuk kesepakatan blogger dan perusahaan tersebut.

Bagaimana caranya supaya bisa dapat endorsement dari perusahaan? Bangunlah blog yang berkualitas. Biasanya perusahaan melihat dahulu kualitas blog yang akan diajak kerja sama oleh mereka.

3. Penghasilan dari Google Adsense

Google Adsense merupakan produk keluaran Google yang memberikan jasa periklanan. Layanan tersebut digunakan bagi para pemilik website atau publisher untuk menayangkan iklan.
Publisher dapat menghasilkan uang dari iklan yang dipasang di blog mereka dari layanan Adsense. Prosesnya cukup mudah, yaitu:
  1. Pemilik website memasang kode adsense di website
  2. Pengiklan atau advertiser membuat penawaran untuk iklan. Biasanya penawaran dengan harga terbesar akan ditampilkan di website kita.
  3. Ketika ada pengunjung blog kita yang melakukan klik iklan, maka kita akan mendapatkan bayaran per-klik-nya. Google yang akan mengurus penagihan ke advertiser dan memastikan kita menerima bayaran.
Lalu iklan apa saja yang bisa ditampilkan di blog kita? Google akan menggunakan algoritmanya untuk menganalisa konten yang ada di blog kita. Sehingga iklan yang tampil di blog akan disesuaikan dengan isi blog kita. Apabila blogger banyak mengulas tentang fashion dan sejenisnya, maka adsense akan menampilkan iklan promosi yang berhubungan dengan fashion.

Cara berpenghasilan dari blog

4. Penghasilan dari Afiliasi

Cara mendapatkan penghasilan dari blog berikutnya yaitu dengan program afiliasi. Melalui program ini, pemilik blog akan mendapatkan komisi setiap kali ada pengunjung blog yang membeli atau melengkapi data mereka melalui banner afiliasi atau link afiliasi.

Jumlah komisi yang diberikan perusahaan cukup beragam. Ada perusahaan yang memberikan komisi 25%, 50%, sampai 70%. Untuk mendaftarkan blog kita sebagai afiliator bisa langsung membuka halaman afiliasi yang ditawarkan perusahaan.

5. Penghasilan dari Jasa

Menawarkan jasa ke pengunjung blog seperti pembuatan artikel, desain grafis, atau pembuatan website, merupakan sumber penghasilan dari blog yang selanjutnya. Kita dapat menawarkan banyak jasa sesuai keahlian di blog. Sebaiknya kita menulis beberapa artikel yang berhubungan dengan jasa yang ditawarkan. Misalnya kita ingin menawarkan jasa penulisan artikel maka buat beberapa tulisan mengenai penulisan artikel.

6. Penghasilan dari Webinar atau Pelatihan

Bagi blogger-blogger yang sudah professional dan tepercaya, biasanya mereka menawarkan berbagi ilmu dan pengalamannya melalui webinar atau pelatihan. Dengan citra positif dan profesional di bidang yang mereka geluti, peserta yang mengikuti webinar atau pelatihan akan dikenakan biaya tertentu.

7. Penghasilan Menjadi Content Writer

Content Writer atau penulis konten merupakan penulis profesional yang bertugas membuat konten-konten menarik dan berkualitas. Kontennya bisa berupa artikel, script, ebook dan lainnya. Pengguna jasa content writer biasanya tertarik ketika melihat tulisan-tulisan yang ada di blog kita yang bermanfaat dan berkualitas. Mereka tertarik melakukan kerja sama untuk bisa menghasilkan konten yang dibutuhkan.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa menghasilkan cuan dari blog. Untuk bisa berpenghasilan dari blog tentu saja harus dibarengi dengan konten yang menarik, bermanfaat dan berkualitas. Bangun blog supaya bisa lebih menarik dan berkualitas.

Harus diakui, untuk mendapatkan penghasilan dari blog itu tidak mudah. Perlu banyak proses yang panjang, waktu yang tidak sebentar dan tenaga yang banyak. Namun dengan kegigihan dan konsisten menulis, mendapatkan penghasilan dari blog bukanlah hal yang tidak mungkin. Teruslah berlatih agar semakin lancar menulis. Misalnya saja dengan mengikuti event One Day One Artikel, kita akan terbiasa menulis setiap hari. 

Bagaimana? Sudah siap berpenghasilan dari blog?

Salam takzim


Post a Comment

4 Comments

  1. Memang luas jangkauannya menjadi blogger itu mengingat sekarang dunia digital berkembang pesat. Tidak heran apabila banyak yang memilih belajar menjadi blogger dan mulai merintis karier, mantep penghasilannya dari segala arah. Terima kasih informasinya!

    ReplyDelete
  2. Ternyata banyak ya, yang bisa dihasilkan dari blog. Selama ini saya cuma buat sambat. Hehee. Terima kasih infonya Teh

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah kalau bloger masih ada tempat buat mendapatkan penghasilan, soalnya pernah diisukan kalau dunia perblogeran akan digusur oleh media sosial yang semakin menjamur.

      Delete
  3. Selama ini sih alhamdulillah sebagai content writer. Kalau affiliasi belum pernah. Adsense baru sekali withdraw...wkwkwk...Semangaaat ngeblog ya Teh biar cuan...

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar. Mohon maaf, untuk menghindari SPAM, komentarnya dimoderasi dulu, yaa ^~^